Profil
Program Studi (Prodi) Teknik Elektro - Fakultas Teknologi Industri Universitas Kristen Petra merupakan salah satu Prodi teknik di Universitas Kristen Petra yang memiliki tiga bidang studi (disiplin ilmu), yaitu: Teknik Energi Listrik, Teknik Elektronika dan Telematika. Tiga bidang studi yang ada di Program Studi Teknik Elektro ini dibangun guna menjawab tuntutan perkembangan teknologi modern serta permintaan pasar yang ditandai dengan fenomena-fenomena sebagai berikut:
- Hampir semua sisi kehidupan manusia sekarang membutuhkan listrik sebagai sumber energi utama. Efisiensi dan manajemen penggunaan listrik yang handal merupakan target dari bidang studi Teknik Energi Listrik.
- Semua peralatan modern, hampir tanpa kecuali, pasti memiliki/tersusun dari rangkaian elektronika baik digital maupun hybrid. Penguasaan akan teknologi elektronika ini akan merangsang terbangunnya sektor-sektor industri baru yang berbasis teknologi elektronika serta meningkatkan daya saing bangsa dalam perekonomian global. Ini adalah target dari bidang studi Teknik Elektronika.
- Teknologi telekomunikasi telah bersinergi dengan teknologi multimedia dan menciptakan dimensi baru dalam berkomunikasi yang ditandai dengan semakin maraknya teknologi dan aplikasi cellular mobile di masyarakat saat ini. Fenomena ini adalah tantangan utama dari bidang studi Telematika.
Bersama dengan prodi - prodi lainnya di Universitas Kristen Petra, setiap mahasiswa Prodi Teknik Elektro akan dipersiapkan menjadi insan-insan yang menguasai teknologi modern (hi-tech) sekaligus berjiwa profesional dengan memegang teguh etika dan budaya luhur bangsa.
Visi & Misi
Berdasarkan Statuta Universitas Kristen Petra tahun 2004, maka pada saat penyusunan Rencana Strategis 2010 – 2015, Visi Program Studi (Prodi) Teknik Elektro disesuaikan dengan Visi Universitas yaitu:
“Menjadi Program Studi Teknik Elektro yang bereputasi Internasional, bermitra dengan Industri dan masyarakat, dan berkomitmen pada nilai-nilai Kristiani”
Misi Prodi Teknik Elektro adalah: Memajukan dan memberdayakan civitas akademika di lingkup jurusan dan masyarakat sebagai pengejawatahan nilai-nilai Kristiani melalui:
- Kepedulian dalam lingkup internal dan eksternal Jurusan;
- Wawasan global dalam wujud proses belajar mengajar yang berkualitas dari sisi sistem dan proses pendidikan, kegiatan penelitian dan publikasi ilmiah, serta pengabdian masyarakat di lingkup ilmu teknik elektro;
- Penggunaan teknologi informasi sebagai infrastruktur dari sistem komunikasi dan informasi di lingkup Prodi Teknik Elektro;
- Kualitas dan unggulan dalam hal kepakaran, penelitian dan pelayanan yang berkesinambungan;
- Efektifitas dan efisiensi dalam penyusunan maupun pelaksanaan program yang sesuai dengan kebutuhan Prodi Teknik Elektro.